1001 macam resep masakan mulai resep pancake resep jus alpukat resep nasi goreng hingga resep mancanegara yang sangat enak dan lezat

Resep Marmer Cake Jadul Super Empuk dan Enak

Resep Marmer Cake Jadul Super Empuk dan Enak - Marmer Cake salah satu cake yang sangat digemari dan mempunyai tektur yang lembuat. Saat membuatnya kita harus menggunakan komposisi bahan yang super tepat dan proses pembuatannya yang pas pula. Resep masakan adinda akan memberikan resep marmer cake dengan bahan dan juga cara membuatnya.

Pembuatan marmer cake ini sangat mudah kok bunda, kita membutuhkan cetakan atau loyang tulban untuk membuat cake ini. Kita membutuhkan 5 butir telur ayam, kita gunakan pewarna cokelat dengan menggunakan pasta cokelat. Anda juga bisa mengganti pasta cokelat dengan pasta black forest. Waktu pembuatan nya juga tidak terlalu lama kok bunda dan sista.

Semoga resep marmer cake ini dapat bermanfaat bagi kita semua, kita bisa menghidangkannya dengan di potong potong cantik dan hidangkan pula minuman hangat sebagai pendampingnya. Marmer cake ini biasanya dibuat saat ada acara khusus seperti acara pernikahan dan lain lain.


Bahan marmer cake :
  • 5 butir telur ayam
  • 1 sendok teh emulsifier (tbm atau sp)
  • 150 gram tepung terigu serba guna
  • 125 gram gula kastor (atau jika tidak ada pakai gula pasir biasa)
  • 1 sendok teh vanilla
  • 50 gram margarin campur dengan 50 gram butter kita lelehkan
  • 15 gram susu bubuk
  • 15 gram maizena
  • 50 gram minyak sayur
  • 2 sendok teh pasta cokelat
Cara membuat marmer cake empuk dan enak :
  1. Pertama tama kita panaskan oven dengan suhu 180 derajat, siapkan juga loyang tulban kita olesi dengan margarin dan taburi dengan tepung.
  2. Kemudian kita ayak dan campur tepung terigu, susu bubuk dan maizena.
  3. Kita kocok telur ayam, emulsifier, gula pasir, campuran tepung dan juga vanilla hingga mengental dan mengembang.
  4. Kita masukkan margarin dan butter yang telah dilelehkan, campur dengan minyak sayur.
  5. Kita masukkan sedikit demi sedikit ke dalam adonan dan aduk aduk dan balik hingga tercampur rata.
  6. Kita ambilkan 2 sendok sayur adonan dan beri pasta cokelat dan aduk aduk merata kembali.
  7. Kita tuang adonan putih ke dalam loyang tulban, kemudian tuang adonan cokelat di atasnya.
  8. Kita buat motif marmer dengan menggunakan garpu.
  9. Oven adonan selama kurang lebih 45 menit. Untuk mengetahui tingkat kematangannya kita gunakan tes sentuh dan tes tusuk pada cake.
  10. Angkat dan langsung segera kita keluarkan cake dari loyang agar cake tidak menciut.
  11. Setelah hangat anda bisa memotong motong cake marmer untuk keluarga tercinta.
Tag : Resep Kue
Back To Top