Nah pagi pagi ini kami akan memberikan resep cara membuat gemblong ketan hitam yang sangat enak dan lezat. Sebelumnya resep masakan adinda telah memberikan resep gemblong original. Membuat gemblong ketan hitam kita memerlukan bahan utama tepung ketan hitam dan juga tepung ketan putih dengan perbandingan 1 : 1. Selain itu kita juga memerlukan bahan bahan lain untuk bahan utama dan juga bahan pelapis. Memang gemblong ini mirip dengan kue khas nusantara lainnya yaitu kue getas ketan hitam.
Bahan untuk membuat gemblong ketan hitam :
Bahan untuk membuat gemblong ketan hitam :
- 100 gram tepung ketan putih
- 100 gram kelapa parut kasar
- 100 gram tepung ketan hitam
- 1/2 sendok teh garam
- minyak untuk menggoreng
- 150 ml santan hangat terbuat dari 1/2 butir kelapa
Bahan untuk pelapis kue gemblong ketan hitam :
- 200 gram gula pasir
- 1/4 sendok teh garam
- 150 ml air
- 2 lembar daun pandan kita simpulkan
- Kita campur tepung ketan putih dengan tepung ketan hitam, garam dan juga kelapa parut kasar. Aduk aduk bahan bahan tersebut hingga merata.
- Kita tuang santan sedikit demi sedikit sambil kita uleni hingga menjadi kalis.
- Kita ambil sedikit adonan dan kita bentuk oval pipih.
- Kemudian kita goreng dalam minyak yang telah dipanaskan dalam wajan, kita goreng hingga matang, angkat kemudian dinginkan.
- Kita buat bahan pelapis : kita panaskan air, garam, gula pasir dan juga daun pandan. Masak hingga diaduk aduk hingga megental dan berbusa.
- Kita masukkan gemblong dan aduk aduk dengan bahan pelapis. Matikan api dan aduk aduk gemblong dengan pelapisnya.
Sangat simple dan mudah sekali membuat gemblong dengan ketan hitam yang memang memiliki rasa manis dan maknyus.
Tag :
Resep Kue