1001 macam resep masakan mulai resep pancake resep jus alpukat resep nasi goreng hingga resep mancanegara yang sangat enak dan lezat

Resep Udang Bumbu Rujak

Udang adalah ikan yang banyak mengandung protein dan sangat sehat dan mudah untuk di buat lauk. Udang dengan bumbu rujak ini paling mudah untuk di buat, pilihlah udang ukuran sedang lalu buang sungutnya lalu cuci hingga bersih, sehingga mudah untuk di masak, bila anda suka dengan rasa pedas, tambahkan saja jumlah cabainya agar lebih enak.


Bahan utama :
  • 400 gr udang, buang sungutnya, kerat punggungnya
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/2  sendok makan air jeruk nipis
  • 1 batang sereh, memarkan
  • 1 lembar daun salam
  • 300 ml santan dari 1/2  butir kelapa
  • 1 sendok teh gula merah sisir
  • 1/2 sendok teh garam
  • Minyak untuk menumis
Bahan bumbu yang dihaluskan :
  • 6 buah cabai merah keriting
  • 7 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 3 buah cabai merah besar
  • 1 cm jahe
  • 3 butir kemiri, sangrai
Cara membuat udang bumbu rujak :
  1. Udang yang telah di bersihkan, lumuri dengan garam dan air jeruk nipis lalu diamkan udang selama 15 menit.
  2. panaskan sedikit minyak, lalu tumis bumbu yang telah di haluskan sambil di tambahkan dengan sereh dan daun salam, tumis bumbu hingga harum dan matang.
  3. Masukkan udang lalu aduk hingga udang berubah warna. Masukkan gula merah dan garam, aduk hingga rata.
  4. Tuang santan lalu masak hingga bumbu merasap dan kuah mengental, angkat dan sajikan.
Back To Top