1001 macam resep masakan mulai resep pancake resep jus alpukat resep nasi goreng hingga resep mancanegara yang sangat enak dan lezat

Resep Daging Masak Asam Pedas

Menu daging tidak harus di masak dengan cara di buat rawon ataupun soto daging, namu anda dapat berkreasi dengan menu daging dengan rasa yang pedas dan asam serta manis, dijamin anda bakalan suka dengan menu daging ini. Apalagi jika idul adha tiba mungkin kita bingung jika mendapatkan daging sapi ingin diolah menjadi apa. Nah bunda bisa mempraktekkan langsung membuat daging sapi asam pedas ini. Dijamin keluarga anda akan menyukainya. Jangan lupa untuk mencoba masakan nusantara lainnya yaitu sate kambing bumbu kecap. Semoga resep masakan adinda akan menjadi inspirasi memasak di rumah anda.


Bahan :
  • 1/2 kg daging sapi, potong kotak kotak
  • 2 lembar daun salam
  • 2 cm kunyit bakar memarkan
  • 2 batang serai, memarkan
  • 3 buah cabai merah besar, belah menjadi 2 bagian
  • 1 buah tomat merah kita potong potong
  • 7 buah cabai rawit merah utuh
  • 8 buah belimbing wuluh kita potong potong
  • 2 sendok makan kecap manis
  • 1/2 sendok teh gula pasir
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 800 ml air
  • 1/2 sendok teh garam
  • 2 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu yang kita iris iris :
  • 10 butir bawang merah
  • 3 buah cabai merah besar
  • 5 siung bawang putih
  • 2 buah cabai hijau besar
Cara membuat daging masak asam pedas :
  1. Panaskan sedikit minyak, lalu tumis bumbu yang telah di iris, aduk hingga bumbu harum dan matang.
  2. Masukkan cabai hijau, cabai rawit, belimbing wuluh, dan tomat, masak hingga layu.
  3. Masukkan daging lalu masak hingga daging berubah warna. tambahkan dengan bumbu seperti gula pasir, merica bubuk, garam dan kecap manis, aduk hingga rata.
  4. Tambahkan air lalu masak hingga daging matang, angkat dan sajikan.
Back To Top