Nasi goreng adalah makanan khas Indonesia yang sangat beragam, nasi goreng paling enak di sajikan sebagai menu sarapan. untuk anda yang tidak sempat memasak pagi hari, maka nasi goreng ayam ini dapat menjadi pilihan alternatif untuk anda dan keluarga, selain penuh gizi, cara membuat nasi goreng ayam juga mudah dan rasanya enak.
Bahan utama :
- 500 gr nasi putih dingin
- 2 butir telur, kocok lepas
- 1 sendok makan kecap manis
- 1 potong paha ayam atas, rebus, goreng lalu suwir suwir
- 6 batang caisim, potong kecil
- 3 lembar kol, iris kasar
- 1 batang daun bawang, potong potong
- 1/2 sendok makan garam
- 1 1/2 sendok makan bawang merah goreng untuk taburan
- Minyak goreng untuk menumis
Bahan bumbu yang di haluskan :
- 3 buah cabai merah keriting
- 2 butir kemiri, goreng
- 4 butir bawang merah, goreng
- 3 siung bawang putih goreng
- 1 sendok teh ebi, goreng
- 1/4 sendok teh merica bubuk
Bahan pelelngkap nasi goreng :
- 1 buah tomat merah, potong potong
- 3 buah telur ayam, goreng ceplok
- 1 sendok makan bawang merah goreng
- 1 batang daun seledri, iris halus
- 1 buah ketimun, potong potong
Cara membuat nasi goreng ayam :
- Panaskan sedikit minyak pada wajan, lalu masukkan bumbu yang telah di haluskan lalu tumis bumbu hingga matang, sisihkan bumbu di pinggir wajan, lalu masukkan telur, aduk hingga berbutir.
- Setelah telur berbutir, aduk kembali hingga rata sambil di tambahkan dengan garam, kecap manis dan nasi putih, aduk hingga rata.
- Tambahkan dengan daun bawang, kol, caisim dan ayam suwir, aduk hingga matang dengan api besar hingga matang.
- Sajikan nasi goreng dengan taburan bawang merah goreng dan pelengkapnya.
Tag :
Resep Nasi Goreng