Weci merupakan salah satu gorengan atau cemilan yang dibuat dari campuran tepung terigu dan bahan bahan lainnya. Setiap kita akan membeli gorengan salah satunya pasti ada weci kemudian ada tahu brontak, pisang goreng, tempe goreng dan lain lain. Cara membuat weci ini sangat mudah kok bunda, bunda bisa membuatnya untuk lauk pauk ataupun sekedar cemilan saat bersantai bersama keluarga tercinta dirumah.
Bahan cara membuat weci :
Bahan cara membuat weci :
- 75 gram tepung terigu
- 3 buah wortel iris iris kasar
- 2 butir telur ayam
- 1 batang seledri
- 2 buah daun bawang
- 2 siung bawang putih cincang
- 1/4 gubis iris panjang
- 1 genggam kecambah
- merica secukupnya
- gula secukupnya
- garam secukupnya
- 1/2 liter air
- minyak untuk menggoreng adonan weci
Cara membuat weci lengkap :
- Pertama tama kita campur wortel, kecambah, seledri, bawang putih cincang, daun bawang dan kubis.
- Kemudian masukkan juga telur dan juga tepung terigu, aduk aduk kembali hingga menjadi rata.
- Masukkan air dalam adonan kemudian aduk aduk lagi hingga menjadi rata.
- Kita tambahkan merica, gula dan juga garam secukupnya. Aduk aduk lagi hingga merata kembali.
- Panaskan minyak dalam wajan dan kita taruh adonan dalam sendok minyak sayur, rendam dalam minyak panas. Goreng weci hingga matang.
Demikian resep cara membuat weci enak dan lezat, semoga resep ini dapat bermanfaat bagi kita semua. Jangan lupa untuk mecoba resep masakan khas indonesia yaitu lodho ayam.
Tag :
Resep Lauk Pauk