Resep Cah Taoge Taucho, ingin membuat menu makan siang yang mudah dan cepat namun kaya akan vitamin, maka anda dapat membuat cah taoge yang enak dan renyah namun kaya akan vitamin, selain itu sangat mudah dibuat dan cepat, sehingga bagi anda yang sibuk, anda dapat membuat cah taige ini, selain itu bahan yang di gunakan juga sangat mudah untuk di dapat. Pastinya menu makan siang anda akan semakin istimewa.
Bahan utama :
Bahan utama :
- 200 gr taoge, siangi
- 5 butir jamur merang, iris tipis
- Daun bawang, potong serong
- 4 buah cabai rawit, iris
- 1 sendok makan kecap manis
- 1 sendok makan kecap asin
- Minyak untuk menumis
- Sedikit air
Bahan bumbu yang dihaluskan :
- 3 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 sendok makan taucho
Cara membuat cah taoge taucho :
- Panaskan sedikit minyak pada wajan lalu tumis bumbu yang telah dihaluskan hingga harum, lalu masukkan jamur, daun bawang dan cabai, aduk hingga layu.
- Masukkan taoge, kecap manis, kecap asin dan sedikit air lalu masak hingga matang, setelah matang, angkat dan segera sajikan.
Tag :
Resep Masakan Nusantara